Satu Napiter Lapas Kelas IIA Ambarawa Ikrar Setia NKRI 

    Satu Napiter Lapas Kelas IIA Ambarawa Ikrar Setia NKRI 
    Satu Napiter Lapas Kelas IIA Ambarawa Ikrar Setia NKRI 

    AMBARAWA - Lapas Ambarawa lakukan upacara Ikrar Setia NKRI oleh 1 Narapidana Tindak Pidana Terorisme Serentak di Seluruh Indonesia secara Hybrid yang berpusat di Lapas Khusus Gunung Sindur, Rabu (24/04/1024). 

    Kalapas Ambarawa Mujiarto menyampaikan pengambilan sumpah ikrar setua NKRI oleh 1 Narapidana Tindak Pidana Terorisme ini merupakan salah satu rangkai acara dalam rangka Hari Bakti Pemasyarakatan ke-60.

    "Kegiatan ikrar setia NKRI dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia salah satunya Lapas Kelas IIA Ambarawa dan juga merupakan bentuk keberhasilan dalam program pembinaan yang ada di dalam Lapas Ambarawa. Hal ini perlu mendapatkan Apresiasi yang setinggi-tingginya kepada 1 Narapidana Tindak Pidana Terorisme yang melaksanakan Ikrar Kesetiaan kepada NKRI, " paparnya. 

    Selain itu Kalapas juga menyampaikan bahwa 1 Narapidana Tindak Pidana Terorisme tersebut sudah benar-benar menyesali atas pelanggaran hukum yang pernah dilakukan dan dengan sadar kembali kepangkuan Ibu Pertiwi dan NKRI.

    "Ini merupakan langkah awal dalam pemenuhan hak mereka baik remisi maupun integrasi yang merupakan salah satu syarat dalam pemenuhan hak warga binaan selain Ikrar Kesetiaan kepada NKRI juga mengikuti program deradikalisasi yang ada di dalam Lapas, " ujarnya.

    "Selamat kepada Narapidana Tindak Pidana Terorisme yang telah melaksanakan Sumpah Ikrar Setia NKRI, semoga menjadi berkah kalian semuanya, " pesan Kalapas. 

    Pengambilan Sumpah Ikrar Kesetiaan kepada NKRI dihadiri oleh Kalapas, Bapas Kelas I Semarang, Kepala Kepolisian Sektor Ambarawa, Komandan Rayon Militer 09 Ambarawa, Kepala Kementerian Agama Kab. Semarang dan BNPT RI, Densus dan Pokja Kementerian Agama Kabupaten Semarang.

    (N.Son/LASAMBAWA).

    jawa tengah semarang lapas ambarawa terkini https://ambarawa.lapasnews.com/satu-napiter-lapas-kelas-iia-ambarawa-ikrar-setia-nkri-23240 berita dan informasi napiter lapas ambarawa paling terkini setia nkri
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Kalapas Ambarawa, Mujiarto Sematkan Tanda...

    Artikel Berikutnya

    Kalapas Ambarawa, Mujiarto terima Penghargaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    WBP Lapas Semarang Terima Sertifikat dari BBPVP dan dinyatakan Kompeten dalam Pelatihan Basic Barista
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Bekerja Tanpa Cemas, Bansos Tetap Aman: BPJS Ketenagakerjaan Tepis Isu yang Resahkan Pekerja Informal
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Ikuti Kami