Lapas Ambarawa menerima Kunjungan Bawaslu Kabupaten Semarang

    Lapas Ambarawa menerima Kunjungan Bawaslu Kabupaten Semarang
    Lapas Ambarawa menerima Kunjungan Bawaslu Kabupaten Semarang

    AMBARAWA - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Ambarawa, Kemenkumham Jawa Tengah, menerima kunjungan dua orang dari Bawaslu Kabupaten Semarang, Syahrul munir, SE dan Sony surya prayoga, SH. Kegiatan bertempat di ruang kerja Kasi Binadik, Selasa (06/12/2022).

    Kalapas Ambarawa Agus Heryanto melalui Kasi Binadik menyampaikan bahwa kunjungan Bawaslu Kabupaten Semarang, dalam rangka koordinasi terkait pelaksanaan Pilpres dan Pilkada yang akan dilaksanakan di tahun 2024 untuk mengetahui potensi kerawanan di TPS Khusus salah satunya Lapas Ambarawa.

    "Selama ini Lapas Ambarawa dalam menyelenggarakan pemilihan baik Pilpres maupun Pilkada terdapat 2 TPS Khusus bagi WBP yang sedang menjalani pidana di dalam Lapas dan ini juga merupakan hak warga binaan dalam memilih di Pilpres dan Pilkada yang juga harus terpenuhi, " jelasnya. 

    Bawaslu Kabupaten Semarang, Syahrul Munir SE menyampaikan bahwa selama ini Lapas Ambarawa dengan KPU Kabupaten Semarang, maupun Bawaslu Kabupaten Semarang, menjalin hubungan yang sangat baik.

    "KPU Kabupaten Semarang maupun Bawaslu Kabupaten Semarang membutuhkan Data WBP dan NIK WBP selalu terpenuhi dengan cepat, " Jelasnya. 

    Kegiatan kunjungan Bawaslu Kabupaten Semarang diterima oleh Kasi Binadik didampingi Kasubsi Registrasi dan Kasubsi Bimkemaswat.

    (LASAMBAWA).

    jawa tengah semarang ambarawa lapas ambarawa lapas ambarawa terkini
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Kalapas Ambarawa Ingatkan Potensi Gangguan...

    Artikel Berikutnya

    Lapas Ambarawa ikuti Ibadah Natal Nasional...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    WBP Lapas Semarang Terima Sertifikat dari BBPVP dan dinyatakan Kompeten dalam Pelatihan Basic Barista
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Bekerja Tanpa Cemas, Bansos Tetap Aman: BPJS Ketenagakerjaan Tepis Isu yang Resahkan Pekerja Informal
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Ikuti Kami